Adsense memungkinkan Anda mendulang uang dari iklan-iklan kontekstual
yang Anda tampilkan di blog atau situs Anda. Merujuk namanya, jenis
iklan kontekstual Google Adsense akan menyesuaikan dengan content blog atau situs Anda. Anda
dibayar berdasarkan perhitungan iklan yang di-klik oleh pengunjung blog
atau situs Anda. Jika ingin bergabung, silahkan klik button link "Generate Revenue from Your Site with Google Adsense" (Ref) di sidebar sebelah kiri blog ini.
Klik Saya
Adalah salah satu PPC Indonesia terkenal yang populer sekarang ini. Dengan mengklik Iklan pada PPC ini anda akan dibayarkan dengan minimal saldo pendapatan Rp. 60.000 ke rekenin Pribadi anda. Yang menarik dari PPC ini adalah anda di bayar dengan uang Rupiah.
Daftar di Sini
WidgetBucks
WidgetBucks
(Ref) merupakan program widget ads yang menggabungkan PPC dan CPM
(berdasarkan impresi iklan). Tampilan iklannya cukup menarik berdasarkan
pilihan kategori yang Anda inginkan (bisa juga secara kontekstual).
Jika iklan Anda diklik oleh pengunjung yang tinggal di negara-negara
Amerika Utara, maka perhitungan dilakukan berdasarkan pay per click,
namun jika pengunjung tersebut tinggal di luar negara-negara Amerika
Utara, maka perhitungan dilakukan berdasarkan impresi iklan atau CPM.
Silahkan klik banner WidgetBucks di sidebar sebelah kiri blog ini untuk
bergabung.
Text-Link-Ads
Text-Link-Ads
atau TLA memberi kesempatan kepada Anda untuk menjual iklan teks di
dalam blog atau situs Anda. Anda bisa menentukan sendiri jenis iklan
yang ingin Anda pasang di blog atau situs Anda. TLA menggunakan sistem
penetapan harga iklan berdasarkan trafik, tema dan popularitas blog atau
situs Anda. Semakin besar trafik dan semakin populer blog Anda, harga
iklan pun semakin tinggi.
Chitika
Chitika
(Ref) memberikan kesempatan kepada pemilik blog atau situs untuk
menampilkan iklan sesuai dengan tema blog atau situs mereka. Salah satu
pilihan iklan Chitika adalah Chitika eMinimals, yang akan menampilkan
produk-produk dan shopping basket secara kontekstual di blog atau situs Anda. Silahkan klik banner Chitika di sidebar sebelah kiri blog ini untuk bergabung.
Clicksor
Clicksor
menyediakan pilihan iklan kontekstual yang cukup bervariasi - semisal
teks link, banner, pop-under ads, dan kotak pencari - untuk blog atau
situs Anda. Anda bisa memilih jenis iklan yang Anda inginkan dan
mendapatkan imbalan jika iklan Anda di-klik oleh pengunjung blog atau
situs Anda.
Yahoo Publisher Network
Yahoo Publisher Network adalah program paid-to-advertise sejenis Google Adsense yang diluncurkan oleh Yahoo Inc. Melalui YPN, Anda bisa menampilkan iklan yang sesuai dengan content blog atau situs Anda dan akan mendapatkan imbalan jika iklan tersebut di-klik oleh pengunjung blog atau situs Anda.
Bidvertiser
Bidvertiser (Ref) membayar setiap iklan yang di-klik oleh pengunjung blog atau situs Anda berdasarkan harga bidding
(lelang) termahal yang ditawarkan oleh pengiklan. Bidvertiser membayar
Anda melalui akun PayPal atau cek secara bulanan dengan nilai minimum
pembayaran $10.
YesAdvertising
YesAdvertising
(Ref) menyediakan pilihan iklan yang cukup menarik dan bervariasi.
Pembayaran dilakukan setiap dua minggu sekali melalui cek atau PayPal.
YesAdvertising menerima trafik dan pendaftaran dari negara manapun.
AdBrite
AdBrite (Ref) adalah salah satu program paid-to-advertise
yang memungkinkan Anda untuk menerima atau menolak iklan yang ingin
Anda tampilkan di blog atau situs Anda. Dengan cara ini, Anda bisa
menghindari tampilnya iklan yang tidak sesuai dengan isi blog atau
merupakan kompetitor iklan yang sudah ada di blog Anda.
TTZ Media
TTZ Media adalah program pay-per-click
yang memberikan kesempatan kepada pemilik blog atau situs untuk
menampilkan iklan sesuai pilihan Anda sendiri. Jika blog Anda berbasis
produk atau online shopping mall, TTZ Media layak Anda pertimbangkan sebagai pilihan monetisasi blog Anda.
AzoogleAds
AzoogleAds
memungkinkan pemilik blog atau situs menampilkan iklan suatu produk
atau layanan di blog atau situs mereka dan dibayar jika iklan tersebut
di-klik oleh pengunjung.
BlogAds
BlogAds adalah salah satu program paid-to-advertise yang
memungkinkan Anda memonetisasi blog atau situs Anda. Jika Anda ingin
bergabung, Anda harus melalui sponsor yang sudah terlebih dahulu
bergabung dengan jaringan BlogAds.
LinkWorth
LinkWorth merupakan penyedia layanan program paid-to-advertise dengan iklan berupa iklan teks, baik in-content ads maupun rotating ads, yang memungkinkan Anda memasang iklan di batang posting blog atau situs Anda.
MediaFed
MediaFed secara khusus memanfaatkan RSS Feed untuk menampilkan iklan melalui RSS Feed blog atau situs Anda.
Q-Ads
Q-Ads memberikan pilihan kepada publisher untuk menentukan sendiri keyword
iklan yang ingin Anda tampilkan di blog atau situs Anda. Selain melalui
blog atau situs Anda, layanan Q-Ads juga memungkinkan Anda menampilkan
iklan melalui RSS Feed.
Tribal Fusion
Tribal Fusion merupakan salah satu program paid-to-advertise
yang mensyaratkan blog atau situs Anda memiliki pengunjung minimal 2000
per hari, dengan target pembaca yang terfokus, dan selalu up-to-date untuk bisa menjadi publisher.
Pheedo
Pheedo adalah program paid-to-advertise yang
memberi pilihan kepada pemilik blog atau situs untuk memanfaatkan RSS
Feed untuk menampilkan iklan dan mendapatkan imbalan dari iklan-iklan
tersebut.
PeakClick
PeakClick adalah program paid-to-advertise
yang memungkinkan Anda menampilkan link iklan PeakClick dan mendapatkan
70% nilai penjualan iklan. Pembayaran dilakukan dengan Euro, namun juga
memungkinkan Anda untuk mendapatkan pembayaran dalam USD.
TargetPaoint
TargetPoint menyediakan iklan teks dan grafis yang relevan dengan content blog atau situs Anda.
RevenuePilot
RevenuePilot memberikan skema Pay For Performance (PFP) dan Pay Per Click (PPC) untuk memaksimalkan pendapatan melalui iklan yang Anda tampilkan di dalam blog atau situs Anda.
ROIRocket
ROIRocket merupakan jaringan paid-to-advertise dengan skema Pay-Per-Action
yang akan memberikan pembayaran hanya jika pengunjung blog atau situs
Anda melakukan pembelian suatu produk atau jasa dari iklan yang tampil
di blog atau situs Anda.
IndustryBrains
IndustryBrains menyediakan pilihan iklan kontekstual berupa iklan teks dan banner yang bisa Anda tampilkan di blog atau situs Anda.
OneMonkey
OneMonkey adalah salah satu pilihan program paid-to-advertise
yang memungkinkan Anda menampilkan iklan teks di blog atau situs Anda.
Pembayaran diberikan apabila iklan tersebut di-klik oleh pengunjung blog
atau situs Anda.
Jika Anda belum melakukan monetisasi blog atau situs Anda, tidak ada salahnya mencoba program-program paid-to-advertise diatas. Namun sebelum bergabung, ada baiknya Anda pelajari terlebih dahulu dengan seksama Terms and Conditions masing-masing program agar terhindar dari hal-hal yang mungkin merugikan Anda.